Studi Kualitatif : Gambaran Proses Coping Strategy Pada Musisi Rock

Jhingga, Bella Andhyta (9882405119411022) (2023) Studi Kualitatif : Gambaran Proses Coping Strategy Pada Musisi Rock. Universitas Informatika dan Bisnis Indonesia.

[img] Text
Cover.pdf

Download (25kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (204kB)
[img] Text
Bab1.pdf

Download (342kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (203kB)

Abstract

Kebanyakan Masyarakat Mengatakan Bahwa Musisi Rock Berpakaian Kurang Rapi, Berbicara Kasar, Kurangnya Sosialisasi Terhadap Lingkungan Sekitar, Suka Membuat Gaduh, Dan Juga Arogan. Namun Begitu, Tidak Sedikit Musisi Rock Yang Mengalami Stress, Depresi, Kecanduan Obat Terlarang, Ketergantungan Pada Alkohol Hingga Melakukan Tindakan Bunuh Diri Yang Diakibatkan Tekanan-Tekanan Dari Dalam Diri Maupun Lingkungan. Maka Dari Itu Peneliti Ingin Melihat Bagaimana Proses Copingstrategy Pada Musisi Rock. Coping Adalah Semua Bentuk Perilaku Dan Pikiran (Negatif Atau Positif) Yang Dapat Mengurangi Kondisi Yang Membebani Individu Agar Tidak Menimbulkan Stres. Penelitian Ini Menggunakan Metode Kualitatif Dengan Pendekatan Studi Kasus. Subjek Dalam Penelitian Ini Adalah 3 Musisi Rock Yang Aktif Melakukan Performance, Baik Di Kafe-Kafe Ataupun Event Musik, Berdomisili Di Bandung Dengan Usia Dewasa Awal (18-40 Tahun). Peneliti Menggunakan Metode Wawancara Dan Observasi Dalam Mengumpulkan Data Serta Menggunakan Teknik Koding Terhadap Transkrip Wawancara Dan Deskripsi Observasi. Berdasarkan Data, Diperoleh Hasil Bahwa Coping Strategy Yang Digunakan Musisi Rock Dipengaruhi Pengalaman Dalam Menghadapi Masalah, Seperti Pada Saat Subjek Berada Di Fase Titik Terendah, Kemudian Faktor Lingkungan Seperti Keterbukaan Diri Atau Mencari Bantuan Orang Lain, Konsep Diri Dalam Memandang Masalah, Mengambil Pembelajaran Atau Sisi Positif Dari Masalah Tersebut, Serta Faktor Sosial Seperti Menghadapi Pandangan Orang Lain Atau Ketidak Sesuaian Harapan Dengan Kenyataan. Kata Kunci : Coping Strategy, Musisi Rock, Tekanan

Item Type: Other
Additional Information: SKRIPSI PRODI PSIKOLOGI S1
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: PERPUS PERPUSTAKAAN UNIBI
Date Deposited: 17 Sep 2025 07:06
Last Modified: 17 Sep 2025 07:06
URI: http://repository.unibi.ac.id/id/eprint/1163

Actions (login required)

View Item View Item