PENGARUH ETOS KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA PERUSAHAAN JM OFFSET

Elan, Rusnendar and Christian, Kurniawan (2018) PENGARUH ETOS KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA PERUSAHAAN JM OFFSET. In Search. pp. 206-220. ISSN 2088-2068

[img] Text (ARTIKEL)
PENGARUH ETOS KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA.pdf

Download (339kB)
Official URL: http://insearch.unibi.ac.id/jurnal/2019/01/24/244/...

Abstract

Sumber Daya Manusia masih menjadi sorotan dan hal utama bagi suatu perusahaan di era gobalisasi. SDM memiliki peran penting dalam kegiatan perusahaan. Latar belakang penelitian ini adalah produktivitas kerja karyawan JM OFFSET percetakan di Bandung mengalami rendahnya produktivitas yang dilihat dari jumlah cetakan yang tidak mencapai target dan fluktuatif. Faktor yang diduga menjadi penyebab adalah etos kerja dan lingkungan kerja. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh etos kerja dan lingkungan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan pada perusahaan JM OFFSET. Metode yang digunakan yaitu deskriptif dan verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Adapun populasi pada bagian produksi sebanyak 50 orang, dengan sampel jenuh sehingga sampel yang diambil seluruh dari populasi. Teknik pengukuran data menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas serta analisis data menggunakan uji asumsi klasik, analisis koefisien regresi linear berganda, analisis koefisien korelasi berganda, dan analisis koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukan: (1) Hasil pengujian secara parsial t hitung untuk etos kerja 2,392 > t tabel 2,011, sehingga disimpulkan etos kerja berpengaruh terhadap produktivitas kerja. (2) Hasil pengujian secara parsial t hitung lingkungan kerja 2,513 > t tabel 2,011, sehingga dapat disimpulkan lingkungan kerja berpengaruh terhadap produktivitas kerja. (3) Hasil pengujian secara simultan F hitung 13,378 > F tabel 3,20, sehingga disimpulkan etos kerja dan lingkungan kerja berpengaruh terhadap produktivitas kerja.

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: PERPUS PERPUSTAKAAN UNIBI
Date Deposited: 30 Apr 2021 06:48
Last Modified: 30 Apr 2021 06:48
URI: http://repository.unibi.ac.id/id/eprint/208

Actions (login required)

View Item View Item