PENGARUH SIKAP WAJIB PAJAK DAN PENERAPAN SANKSI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK (WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI DI KOTA BANDUNG TAHUN 2016)

N. Heriyah, N. Heriyah (2018) PENGARUH SIKAP WAJIB PAJAK DAN PENERAPAN SANKSI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK (WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI DI KOTA BANDUNG TAHUN 2016). In Search, 17 (01). pp. 64-74. ISSN 2580 - 3239

[img] Text (ARTIKEL)
PENGARUH SIKAP WAJIB PAJAK DAN PENERAPAN SANKSI PERPAJAKAN TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK (WAJIB PAJAK .pdf

Download (580kB)
Official URL: https://jurnalunibi.unibi.ac.id/ojs/index.php/in_s...

Abstract

Jumlah wajib pajak dari tahun ke tahun semakin bertambah, namun demikian masih terdapat kendala yang dapat menghambat upaya peningkatan tax ratio , kendala tersebut adalah kepatuhan wajib pajak ( tax compliance ). Beberapa faktor yang dapat mempengaruhi kepatuhan wajib pajak yang di ambil pada penelitian ini adalah sikap wajib pajak, dan penerapan sanksi perpajakan. Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji tingkat kepatuhan wajib pajak khususnya orang pribadi di Kota Bandung dengan menggunakan variabel bebas tersebut. Variabel sikap wa jib pajak, dan penerapan sanksi perpajakan dipilih karena cenderung lebih sesuai dengan wajib pajak orang pribadi dibandingkan dengan variabel lain. Karena kedua variabel tersebut berhubungan langsung antara bagaimana wajib pajak orang pribadi akan menentu kan sikap wajib pajak tersebut terhadap kepatuhan wajib pajak, dan wajib pajak orang pribadi apabila dihubungkan dengan penerapan sanksi perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak. Populasi dalam penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi yang berada di Kota Bandung. Berdasarkan data yang diperoleh dari lima Kantor Pelayanan Pajak Pratama di Kota Bandung sampai tahun 2016 tercatat sebanyak 749.929 orang yang merupakan waji b pajak orang pribadi efektif. Tidak semua wajib pajak orang pribadi efektif ini menjadi objek dalam penelitian karena jumlahnya yang sangat besar oleh karena itu guna efisiensi waktu dan biaya dilakukan pengambilan sampling. Pengambilan sampel dilakukan p ada 400 orang dengan menggunakan metode probability sampling . Metode pengumpulan data primer yang digunakan adalah dengan metode angket (kuesioner), sedangkan teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi linier be rganda. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan maka diperoleh kesimpulan bahwa sikap wajib pajak, dan penerapan sanksi perpajakan memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak baik secara simultan maupun secara parsial

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: PERPUS PERPUSTAKAAN UNIBI
Date Deposited: 06 May 2021 07:40
Last Modified: 06 May 2021 07:40
URI: http://repository.unibi.ac.id/id/eprint/361

Actions (login required)

View Item View Item